Kejurda Road Race Sampang Madura 2017, Hasil & Cerita Aksi Dalam Galeri

start kelas MP4 Peserta datang dari berbagai penjuru JABAR Sumatra hingga Sulawesi

Menginjak seri yang ke-5, agenda kejurda balap motor JATIM kali ini kembali ke pulau garam. Dan kota gudangnya pembalap nasional dan tim-tim balap besar, yakni Sampang mendapat kehormatan untuk gelar event bergengsinya balapan JATIM.

Memilih lintasan di sekitar alun-alun kota, bagian sirkuit pun harus memakai jalan utama kota yang juga jalur menuju ke kota Pamekasan. Hampir 4  tahun lebih vakum dari agenda road race, penonton pun langsung banjir tak terbendung. Bahkan meluber hingga ke tengah lintasan.

Bukan berarti area penonton tidak cukup, namun antusiasme ingin melihat aksi-aksi pembalap lokal maupun nasional yang begitu tinggi membuat para penonton melihat dari jarak yang sangat dekat.

Alhasil kondisi sirkuit sangat terganggu oleh penonton yang melihat dari luar pagar. Petugas bahkan susah mengendalikan masa yang sudah terlanjur meluber kemana-mana. Racing line alias jalur balap pun kacau. Toh begitu lomba usai tanpa insiden berarti, namun tetap saja harus jadi bahan evaluasi bagi penyelenggara.

Race kali ini sukses sedot 264 peserta dan total starter mencapai 437. Peserta paling banyak tentu datang dari kelas bebek 2 tak standard alias bebek goreng. Berikut hasil balap Kejurda Balap Motor Jawa Timur seri 5 di sirkuit alun-alun kota Sampang Madura, pada Minggu 20 Agustus 2017.. Cekidot.. Rudi221

crash kecil di kelas lokal Madura
spy shoot.. prepare… jagoan seeded kota Pamekasan Ipunk Kancil
Lokal tim “BDS Younk Dhuro Speed Sampang…” Rider & Owner.. Wawan Wello dan H. Abdus Salam
on fire.. Lokal Tim “BDS Younk Dhuro Speed Sampang” rider by Aam Haris/Lamongan
penonton meluber ke tengah lintasan dari awal-awal hingga akhir race..
Ilzam Firmana/ Honda Shakespeare Lamongan salah satu tim pabrikan nasional turut panaskan persaingan kelas bergengsi MP3 MP4
Salah satu F1ZR lokal paling fenomenal di race Sampang.. pake shock 125 Z sayap depan tampil beda
Rider muda nasional asal Lumajang #01 Feros Kuncir, turut panaskan kelas seeded
pit out/jalur keluar pembalap.. super ramai sesak..

221 lovers Madura

 

 

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini