Bermain di Kejurda, Helm Bocah PATI ini Tergolong Mewah, Harganya Setara Jupiter Bekas

#24 Aditya Prakoso @HDC Malang 2016

     Kebanyakan pembalap road race kita, bila dibuat rata-rata, mayoritas pakai helm kisaran harga 1,3 juta sampai dengan yang paling mahal 3 jutaan, umumnya yang dipakai adalah helm lokal standard DOT Sneel. Untuk yang harga 3 jutaan, itu pun hanya pembalap tertentu yang pakai. Utamanya mereka yang dapat prioritas dari sponsor merk helm. Tanpa saya sebut merk, disini tentu kita sudah sangat familiar dengan dua brand besar pelindung kepala produksi tanah air yang wara-wiri di trek dadakan.

Adit on fight @Kejurnas MotorPrix Malang 2016

      Dari level kejurda hingga kejurnas, ya itulah helm rata-rata yang mereka pakai. Namun tidak dengan pembalap asal Kecamatan Juana kota Pati Jawa Tengah ini. Aditya Prakoso namanya, salah satu pemula privater pengguna Honda Blade & Sonic yang wara-wiri di Kejurda Road Race Jawa Timur, Jawa Tengah, Kejurnas MotorPrix, Full Seri Honda Dream Cup hingga Kemayoran Jakarta pun dikejar oleh bocah murah senyum ini. Satu yang menyita perhatian adalah helm yang dipakai Adit. Yup… remaja 14 tahun ini pakai helm import yang biasa jadi pelindung kepala pembalap di ajang balap tertinggi MotoGP.

     Bila kita amati lebih dekat, ini adalah helm asal Italy merk SUOMY SR Replika dari pembalap Ducati Andrea Dovizioso. Soal keamanan dan kenyamanan dari helm bergambar kepala kuda ini tentu tidak usah diragukan lagi. Apa lagi dengan standarisasi balap dunia. Lalu apa yang menarik, bila pembalap yang biasa main di trek dadakan pakai helem ini..? tentu saja menarik untuk dikupas, mengingat helm yang bahan bakunya terdapat serat karbon ini harga nya selangit, mungkin setara dengan harga motor bebek bekas.

   Yup, dalam angka Dolar, helm ini harganya ada di kisaran $ 500 an dolar. Lalu berapakah untuk harga di Indonesia sendiri. Yup.. menarik. Di Indonesian Motocycle Show [IMOS] yang digelar di Jakarta Convention Center hingga 6 November 2016 ini, helm ini bisa ditebus dengan harga Rp.6.500.000,- Wow… sungguh tinggi untuk ukuran pembalap road race. Nilai tersebut, bila dibandingkan, sama dengan harga motor Jupiter Z bekas tahun 2005-2006 yang biasa dipakai bahan baku untuk motor balap MP.

    Bila dilihat dari kisaran harga-nya, sudah pasti hanya orang mapan yang mampu beli. Apa lagi biaya balap sudah tinggi. Kebanyakan pembalap bahkan sudah puas pakai helm seharga 1,3 jutaan. Namun apa mau dikata, bila kepuasan dan jaminan keamanan tingkat tinggi di atas segala-galanya. Yupss.. apapun merk helm-nya, terpenting fokus jadi juara. Helm..mu Sungguh Mewah Dit.. 😀 Good Luck selalu untuk Aditya Prakoso PUTRA ARJUNA BRASS – FAST INDIE Racing Team. Rudi221

ini dia wajah kalem #24 Aditya Prakoso

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini